Thursday, November 26, 2009

Hujan Ketika Takbir

Ketika takbir hujan datang
malam tersenyum
Irama denting air dan gema "Allahuakbar"
mengiringi malam
mengawalnya hingga peraduan

Ada bisik kebesaran disana
dengan kata yang ditangkap kelam
dan irama yang dilebur cinta

Merindukah engkau?
tentang pujian kemenangan bersama denting hujan
yang berpekik sepanjang kenangan

Bergabunglah, kami menunggumu

No comments: